Jakarta—Mendekati 9 Juli 2014,tim pemenangan Prabowo-Hatta semakin menyolidkan kekuatan dengan berbagai persiapan, salah satunya adalah Konsolidasi Nasional Saksi Prabowo-Hatta, pada Senin (23/6). Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menyatakan dalam sambutannya, pemillihan umum 9 Juli nanti adalah berkah bagi umat Islam.
“Ini berkah bagi kita semua, karena pertempurannya terjadi pada Ramadhan, sehingga kita punya sumber energi yang besar, dan Insya Allah koordinator saksi akan lebih militan, dibandingkan seandainya pertempurannya terjadi di luar Ramadhan,” ujar Anis.
Anis menjelaskan, 9 Juli nanti para saksi akan memikul ‘beban’, karena mereka harus mengawasi dan mengawal suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), tanpa makan-minum. Tugas memang akan terasa lebih berat, namun Anis meyakinkan, tidak akan seberat yang dialami para sahabat saat ibadah shaum pertama kali disyariatkan.
“Saat puasa pertama kali diwajibkan, terjadi Perang Badar pada 17 Ramadhan. Rasulullah Saw dan para sahabat berpuasa, dan yakinlah bahwa beban kita relatif lebih ringan dibandingkan dengan sahabat-sahabat Rasulullah jaman dulu, yang berjuang dalam keadaan berpuasa,” tutur Anis menyemangati perwakilan saksi dari seluruh Indonesia.
Konsolidasi Nasional Saksi Prabowo-Hatta diadakan di Hotel Bidakara, Jakarta. Selain Anis Mtta, hadir perwakilan dari partai-partai Koalisi Merah Putih, antara lain Ketua Harian Tim Pemenangan Prabowo-Hatta, Zulkifli Hasan, Suhardi (Gerindra), Idrus Marham (Golkar), dan Nurhayati Assegaf (Demokrat). (dnh)