Anis Matta Menjadi Pembicara di Rusia

Selasa, 16 Juni 2015

anis matta kazansummit 2015

Presiden PKS Anis Matta hadir sebagai pembicara dan delegasi dari Indonesia di event KazanSummit VII 2015 yg dihelat sejak kemarin (15/06) di Rusia.

KazanSummit adalah agenda tahunan dihadiri oleh Rusia dan Negara-negara anggota Organizations Islamic Cooperation (OIC). Didalam forum ekonomi internasional ini dibahas mengenai isu-isu ekonomi dan bisnis terkini baik secara global maupun yang berkembang dimasing-masing negara.

Agenda yg mulai dihelat pada tahun 2009 ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama ekonomi antar negara partisipan. Forum ini dihadiri oleh setidaknya 746 delegasi dari 45 negara.

Selain Indonesia, Turut hadir pula Rusia, Arab Saudi, Turkmenistan, Mesir, Turki, Pakistan, Uni Emirat Arab, Somalia, Kazakhstan, Iran, Malaysia, Inggris, Luxembourg, Italia, Maroko, Palestina, Tajikistan, Mauritius, Qatar, Belanda, Latvia, Azerbaijan, Nigeria, Brunei Darussalam, Aljazair, Korea, Zambia, Iraq, China, Africa Selatan, Uzbekistan, Kyrgyzstan, India, Georgia, Yaman, Filipina, Yordania, Afghanistan, Bangladesh, Libanon, Swiss, Macedonia, Hungaria dan Bahrain.